SUMENEP, maduranetwork.com – Setelah membantu Juwati, perempuan warga Dusun Jurangara, Desa Banuaju Barat, Kecamatan Batang-Batang yang menderita stroke dan hidupnya memprihatinkan, kini Akhmad Ma’ruf Peduli kembali melakukan aksi sosial serupa.
Kali ini Ketua Umum Saudagar Madura itu membantu Marselia Isabel atau Abel, bocah perempuan asal Dusun Jasaan, Desa Aengbaja Kenek, Kecamatan Bluto, Sumenep yang menderita tumor ganas di usia yang cukup belia.
Tim Akhmad Ma’ruf Peduli yang terdiri dari puluhan kaum milenial mengantarkan bantuan berupa sejumlah kebutuhan dan uang tunai kepada Abel yang diterima langsung bapaknya Musra’i, Kamis, 8 Juni 2023.
Penyerahan bantuan Akhmad Ma’ruf diwakili Moh. Rasul Junaidy yang disaksikan sejumlah keluarga dekat Abel, warga setempat, dan Ketua Karang Taruna Aengbaja Kenek Anam. Saat menerima bantuan, Musra’i terharu dan menyampaikan banyak terima atas segala kepeduliannya kepada anaknya.
Diakui Musra’i, Abel menderita tumor ganas sejak akhir Januari 2023. Kini abel baru menginjak kelas IV di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Aengbaja Kenik II. “Sakalangkong gi Pak. Sampaikan salam hormat ka Pak Ma’ruf. Semoga segala bantuannya mendapat balasan berlipat-lipat dari Allah dan hajatnya diijabah oleh Allah,” katanya terbata-bata dengan logat Maduranya yang masih kental.
“Bantuan itu dilakukan karena Bapak Akhmad Ma’ruf merasa terpanggil untuk membantu meringankan biaya pengobatan Abel,” terang Rasul. Dijadwalkan, Abel akan dilakukan operasi di RSAL Ramelan Surabaya dan diminta menyiapkan biaya berkisar Rp15 juta. Namun demikian, saat ini abel masih melakukan kemoterapi.
Menurut Mus’rai, biaya operasi ditanggung BPJS. “Tapi diminta menyiapkan dana akomodasi sekitar 15 juta rupiah,” terang Rasul.
Sesuai harapan Akhmad Ma’ruf, tambah Rasul, bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban keluarga dalam pengobatannya. “Kepada keluarga, bapak Akhmad Ma’ruf mendoakan agar Abel bisa segera sembuh,” katanya.
Rasul Junaidy menyampaikan bahwa aksi Akhmad Ma’ruf Peduli akan terus dilakukan dan menyasar kepada mereka yang benar-benar layak mendapatkan bantuan. (sdm)