BANGKALAN, maduranetwork.com – Karnaval memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-79 menjadi ajang istimewa bagi kontingen SMP Negeri 2 Bangkalan. Dengan tema “Perjuangan Rakyat Madura Melawan Penjajah Belanda”, kontingen sekolah ini menghadirkan beragam kostum yang menarik perhatian.
Kontingen SMPN 2 Bangkalan, yang tampil dalam karnaval pada Selasa (6/8), membagi penampilannya dalam tiga kategori kostum. Barisan depan memamerkan gaun kreatif, bagian tengah menampilkan pakaian adat, dan bagian belakang mengenakan kostum pejuang. Keberagaman kostum ini berhasil menarik perhatian warga yang menyaksikan dari sepanjang jalan.
Selain kostum tematik, kontingen SMPN 2 juga menampilkan siswi yang memeragakan aktivitas sehari-hari perempuan Madura yang gigih dan penuh semangat. Penampilan ini tidak hanya menghormati perjuangan sejarah, tetapi juga menonjolkan budaya lokal dan kreativitas siswa.
Kepala SMPN 2 Bangkalan, Moh. Syafii, menjelaskan, “Kami ingin menampilkan budaya daerah, fashion kreatif siswa, dan semangat perjuangan pejuang lokal, terutama yang berasal dari Bangkalan. Penampilan kami adalah bentuk penghargaan terhadap nilai-nilai perjuangan dan budaya daerah,” ujarnya.
Penampilan kontingen SMPN 2 Bangkalan di karnaval kali ini membuktikan komitmen mereka dalam mengedepankan semangat kemerdekaan dan kebanggaan lokal melalui kostum yang menarik dan penuh makna. (rd)