BANGKALAN, maduranetwork.com – Pemerintah Kabupaten Bangkalan menggelar acara Safari Ramadan sebagai bentuk apresiasi kepada para petugas lapangan yang telah memberikan kontribusi besar dalam menjaga kebersihan, ketertiban masyarakat, dan kelancaran lalu lintas di wilayah Bangkalan.
Acara tersebut juga menjadi momentum untuk memberikan penghargaan kepada pensiunan pegawai negeri sipil (PNS) yang telah menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Penjabat (Pj) Bupati Bangkalan, Arief M Edie, menyampaikan bahwa petugas kebersihan (pasukan kuning), Satpol-PP, dan petugas lalu lintas merupakan ujung tombak dalam pelayanan Pemerintah Kabupaten Bangkalan kepada masyarakat.
“Meskipun kami belum bisa memberikan yang terbaik, setidaknya kami sudah berusaha memberikan yang terbaik,” ujarnya dalam sambutannya.
Pemberian bantuan sembako kepada petugas lapangan juga menjadi bagian dari Safari Ramadhan ini. Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban para petugas yang telah bekerja keras untuk menjaga kebersihan dan ketertiban di Bangkalan.
Selain itu, Pj Bupati Bangkalan juga memberikan penghargaan kepada pensiunan PNS yang telah menyelesaikan tugasnya dengan baik. Menurutnya, para pensiunan ini memberikan contoh yang baik bagi generasi muda dengan pensiun tanpa masalah.
“Ini semua yang kita harapkan, terus saling berdoa untuk kemajuan Bangkalan,” tambahnya.
Acara Safari Ramadan dan pemberian penghargaan ini merupakan wujud nyata dari perhatian Pemerintah Kabupaten Bangkalan terhadap para petugas lapangan yang telah berdedikasi dalam menjaga kebersihan dan ketertiban masyarakat. Semoga dengan adanya apresiasi ini, semangat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Bangkalan semakin meningkat. (rd