Tim Futsal SMKN 2 Bangkalan Juara Orgasip Cup 2023

SUMENEP980 Dilihat

BANGKALAN, maduranetwork.com – Di tengah siswa lainnya menikmati liburan, Tim Futsal SMKN 2 Bangkalan masih bisa mempersembahkan prestasinya di cabang futsal. Pada turnamen yang digelar Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) FISIP Universitas Trunojoyo Madura (UTM), mereka menjadi yang terbaik.

Keberhasilan Tim SMKN 2 Bangkalan itu setelah di final mampu menundukkan Tim Futsal SMAN 1 Kwanyar. Di laga pamungkas yang digelar di lapangan futsal UTM itu, Tim SMKN 2 Bangkalan menang meyakinkan setelah mengunduli tanpa balas, 3-0.

Kepala SMKN 2, Nur Hazizah melalui Wakasek Kesiswaan Fauzi mengaku senang dengan torehan prestasi tersebut. Dikatakan, kemenangan yang diraih tim futsal sekolah pusat keunggulan ini tidak lain karena kekompakan tim dan kedisiplinan pemain dalam berlatih.

“Alhamdulillah, akhirnya kita dapat juara. Ini berkat Latihan yang ketat dan disiplin. Semoga ini bisa menajdi inspirasi rekan-rekan siswa yang lain, khususnya di bidang olahraga,” harapnya. (rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *