Tuntas Kegiatan Agustusan, Kelurahan Pajagalan Gelar Malam Tasyakuran

SUMENEP810 Dilihat

SUMENEP, maduranetwork.com – Pada hari Rabu, 30 Agustus 2023, Kelurahan Pajagalan, Kecamatan Kota Sumenep, menjadi puncak rangkaian kegiatan agustusan dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.

Dalam acara tersebut, digelar malam tasyakuran yang dihadiri oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo SH, MH, Forum Pimpinan Kecamatan (Forpinca) Kecamatan Kota dan warga setempat.

Selama bulan Agustus, sejumlah lomba diadakan di masing-masing RT/RW di 14 RT yang diakhiri jalan-jalan sehat. Malam tasyakuran bertujuan mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaan atas kemerdekaan Indonesia yang telah diraih selama 78 tahun.

Malam tasyakuran dimulai dengan memberikan santunan kepada 25 anak yatim oleh bupati Sumenep. Warga Pajagalan bersama-sama berdoa dan mengucapkan terima kasih atas nikmat kemerdekaan yang telah diberikan.

Kegiatan Agustusan di kelurahan Pajagalan ini tidak hanya menjadi ajang untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga sebagai wadah untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan antara warga. Semangat kebersamaan dan kebanggaan sebagai warga negara Indonesia terlihat jelas dalam setiap kegiatan yang dilakukan.

Dalam sambutannya, Lurah Pajagalan Achmad Yani, S.Sos menyampaikan terima kasih kepada pihak yang berpartisipasi menyukseskan rangkaian kegiatan kemerdekaan RI.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin yang hadir terutama kepada bapak bupati Sumenep yang berkenan hadir dalam acara ini,” ujar Lurah Ach. Yani.

Ia juga berterima kasih kepada panitia dan dukungan warga Pajagalan yang bekerja keras menyukseskan kegiatan Kemerdekaan RI sejak awal sampai akhir. “Sepantasnya kami patut memberi apresiasi yang setinggi-tingginya,” tambah lurah Pajagalan.

“Tak lupa pula ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan Bapak MH. Said Abdullah, Ketua Penggerak PKK Sumenep Ny. Nia Fauzi, pemilik d’ Bagraff Hotel Helmi Fauzan, Ketua KONI Sutan Hady Tjahyadi, Dirut PT WUS Muhammad Reza, Ketua Karang Taruna Keraton Faizal, Ketua Koordinator Penertiban Kendaraan Kegiatan Car Free Day Lukmanul Hakim serta seluruh staf Kelurahan Pajagalan dan seluruh ketua RT/RW,” paparnya.

Lurah Pajagalan juga menyampaikan pentingnya memperkuat persatuan dan kesatuan antar sesama. ”Kita bersama sama terus melaju untuk Indonesia maju sesuai dengan tema Hari Kemerdekaan RI ke 78. Semoga kerukunan dan kedamaian di lingkungan Kelurahan Pajagalan tetap terjaga,” harap Yani.

Sementara bupati Sumenep menyampaikan terima kasih kepada Kelurahan Pajagalan yang bersama-sama aktif dalam kegiatan positif dalam kegiatan kemerdekaan RI ke-78.

“Dalam mengisi kemerdekaan ini kita tidak cukup hanya memeriahkan dengan acara kegiatan, namun yang lebih penting lagi kita harus menjaga kebersamaan dan kerukunan, khususnya antar sesama masyarakat di Kelurahan Pajagalan melalui sikap dan bahasa yang lebih baik untuk saling menjaga perasaan orang lain,” terang bupati

Kepada maduranetwork.com, Lurah Pajagalan Achmad Yani merasa puas atas suksesnya kegiatan agustusan dan tasyakuran. “Semoga pada kegiatan tahun depan kami berharap akan jauh lebih baik lagi dan lebih meriah,” harapnya.

Dengan peringatan kemerdekaan yang meriah ini, tambahnya, diharapkan dapat memupuk semangat patriotisme dan cinta tanah air di kalangan masyarakat Pajagalan. Selain itu, rangkaian kegiatan Agustusan ini juga menjadi sarana untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. (yud/advertorial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *